Hwasa MAMAMOO Akui Lagu 'Twit' Terinspirasi Dari Cerita Cinta Dirinya
Februari 16, 2019
Add Comment
Hwasa MAMAMOO Bercerita Makna Dari Lagu Solonya yang Berjudul 'Twit'
indokpopers.com - (15/2) Hwasa Mamamoo baru-baru ini menghadiri sebuah acara di KBS 2TV "Yoo Hee Yeol Sketchbook." Itu adalah pertamakalinya dia tampil di sebuah acara sebagai solois. Setelah menampilkan lagunya yang berjudul 'Twit', Hwasa menjelaskan arti dari lagu tersebut.
Hwasa menjelaskan bahwa 'Twit' adalah kata slang bahasa Inggris yang diperuntukkan bagi orang yang bodoh, seperti tertera pada baris pertama lagu, "You're a fool, twit, twit, twit, twit."
Hwasa kemudian menambahkan, "Orang yang berada dalam lagu adalah seseorang yang dengan polosnya memberiku cintanya seperti orang bodoh. Namun karena aku terlalu memiliki banyak hal yang ingin aku raih dan terlalu banyak ambisi, laki-laki ini tidak lagi menjadi prioritas utamaku."
Ketika MC Yoo Hee Yeol bertanya apakah itu berdasarkan kisah nyata atau bukan, Hwasa yang menulis langsung lagu ini menjawab, "Aku menulis lagu ini berdasarkan kisahku sendiri."
Bagaimana menurut kalian lagu Hwasa Mamamoo yang berjudul 'Twit' ini? Apakah kalian suka?
0 Response to "Hwasa MAMAMOO Akui Lagu 'Twit' Terinspirasi Dari Cerita Cinta Dirinya"
Posting Komentar