Mantan Staf YG Ungkap BLACKPINK Tak Punya Staf Laki-Laki Selain Manajer Mereka
Maret 17, 2020
Add Comment
Mantan Karyawan YG Entertainment Ungkap BLACKPINK Tidak Punya Staf Laki-Laki Selain Manajer Mereka
Pada 12 Maret, sebuah wawancara dengan mantan karyawan YG Entertainment diunggah di saluran Youtube '후커 들 (Hu Keo Deul).' Mantan karyawan itu mengatakan bahwa BLACKPINK tidak memiliki staf pria di dekat mereka kecuali manajer mereka.
Dia berkata, "BLACKPINK mungkin berada di bawah YG Entertainment tetapi Teddy dari The Black Label adalah orang yang bertanggung jawab atas mereka. Teddy tahu para anggota BLACKPINK itu cantik sehingga dia benci ketika ada staf pria di sekitar mereka."
Dengan identitasnya yang disamarkan dalam video, kita tidak yakin apakah informasinya valid atau tidak. Namun, beberapa penggemar setuju bahwa alasannya cukup logis karena agak berisiko memiliki staf pria di sekitar idola wanita. (indokpopers.com)
0 Response to "Mantan Staf YG Ungkap BLACKPINK Tak Punya Staf Laki-Laki Selain Manajer Mereka"
Posting Komentar